News

Bapemperda DPRD Samarinda : Draf Raperda Keolahragaan Belum Ada Mengatur Bonus Atlet

Pelangi Utara – Ketua Bapemperda DPRD Samarinda, Samri Shaputra, hadir dalam rapat  Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang tengah dipersiapkan untuk segera disahkan. Salah satunya yang masuk dalam pembahasan yaitu Raperda Keolahragaan, yang saat ini tahapannya tinggal penyempurnaan pada beberapa poin dalam aturan. Pembahasan ini dilakukan di Ruang Rapat Utama Gedung DPRD Samarinda.

Samri mengakui bahwa ada beberapa masukan terhadap penyempurnaan raperda ini. Salah satunya yang berkaitan dengan bonus atlet yang perlu diperjelas dalam aturan ini. Dalam draf raperda keolahragaan belum ada mengatur tentang bonus atlet, sehingga dari Disporapar mengusulkan agar di dalam raperda tersebut juga mengatur tentang ketentuan pemberian bonus atlet.

“Tentu hal ini juga akan kami pertimbangkan agar diatur juga dalam raperda keolahragaan, meski nilainya tidak secara langsung dicantumkan,” tegas Samri. (pu/ist/ihs)

Baca Juga :  Wali Kota Minta Dukungan DPRD Samarinda

About the author

pelangiutara

Pelangiutara.com menyajikan berita terbaru seputar Ekonomi, Livestyle, Olahraga, Berita Hangat, Live Streamming, Informasi tersaji 24 jam, dapat dinikmati melalui desktop, laptop hingga beragam gadget atau perangkat mobile lainnya.

Add Comment

Click here to post a comment